Warga Jopa Gotong-Royong Dengan Bersihkan Sepanjang Jalan Lintas Senara
Kapuas Hulu, [Uncak.com] - Dalam rangka mewujudkan serta ingin menghidupkan kembali gotong-royong yang sudah mulai hilang saat ini, maka perlu digalakkan dan diterapkan kembali di masyarakat.
Seperti halnya pada hari Minggu (15/1/17) yang sedang dilaksanakan oleh warga Desa Jongkong Pasar (Jopa) Kecamatan Jongkong Kabupaten Kapuas Hulu dengan melakukan pembersihan kayu dan rumput yang mempersempit jalan umum lintas Senara Kecamatan Jongkong.
"Selain untuk menghidupkan kembali budaya gotong-royong, kegiatan ini juga bertujuan demi menjaga keselamatan pengguna jalan," kata Syaiful Anwar, Kades Jopa Kecamatan Jongkong kepada media ini, Senin (16/1/17).
Kegiatan gotong-royong yang kita laksanakan juga melibatkan sekitar 170 orang baik laki-laki maupun perempuan serta unsur Muspika Kecamatan Jongkong juga warga di beberapa desa yang ada di Jongkong yang ikut berpartisipasi membersihkan rumput dan ranting disepanjang jalan lintas senara, jelasnya.
"Untuk sementara memang dipelopori oleh desa kami, tapi untuk kedepannya kami akan bekerjasama dengan melibatkan seluruh masyarakat Kecamatan Jongkong," ungkapnya.
Syaiful juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh warganya yang sudah ikut berpartisipasi serta seluruh unsur Muspika. Selain itu respon masyarakat sangat menyambut positif dengan kegiatan ini.
"Harapan masyarakat agar kegiatan semacam ini bisa dilanjutkan untuk kedepannya, sehingga budaya gotong-royong bisa dipertahankan," harapnya.
[ Amrin ]
Tidak ada komentar