Recent comments

  • Breaking News

    Sepanjang 71 Meter Nasi Kuning Meriahkan HUT Bhayangkara ke-71

    Kapolres Kapuas Hulu AKBP Imam Riyadi, SIK.,MH, saat menyampaikan sambutan pada perayaan HUT Bhayangkara ke-71 dan makan bersama nasi kuning bersama seluruh jajaran Polres Kapuas Hulu sepanjang 71 meter.
    PUTUSSIBAU, Uncak.com - Peringati HUT Bhayangkara ke-71, Polres Kapuas Hulu menggelar acara syukuran, yakni dengan dengan membuat dan menyiapkan serta memakan nasi kuning bersama-sama sepanjang 71 meter, bertempat dihalaman Mapolres Kapuas Hulu, Sabtu (1/7/2017).

    Acara ini dihadiri langsung oleh Kapolres Kapuas Hulu AKBP Imam Riyadi, SIK.MH beserta Waka Polres KOMPOL Dwi Budi Murtiono, SIK serta para Kabag, Kasat, Kasi, Perwira, maupun seluruh anggota Polres. Dihadir pula oleh Ibu-ibu Bhayangkari Kapuas Hulu.

    Pemotongan Tumpeng dan kemudian diserahkan kepada porsenil Polres Kapuas Hulu yang tertua dan termuda.
    Acara tersebut dilakukan dengan saprahan atau makan bersama dengan lesehan, yakni dengan menggunakan daun pisang, dimana merupakan bentuk kebersamaan Polres Kapuas Hulu. Meskipun pada saat acara cuaca dalam keadaan hujan, namun tampak seolah tidak mengurangi rasa semangat kebersamaan.

    "Meskipun dalam keadaan Hujan, namun tidak mengurangi semangat untuk memupuk kesatuan dan kebersamaan antar personil Polres Kapuas Hulu untuk melaksanakan acara syukuran dalam rangka HUT Bhayangkara ke-71 ini," ungkap Kapolres Kapuas Hulu.

    Adapun makna dari nasi kuning yang dibuat sepanjang 71 meter ini menandakan bahwa berdirinya Polri sejak 71 tahun silam, dimana pada hari ini adalah Hari Ulang Tahunnya yang ke-71, tambah Imam.

    Dalam acara syukuran tersebut dilakukan juga pemotongan Tumpeng, dimana Tumpeng tersebut diserahkan kepada Personil Polres Kapuas Hulu yang tertua dan termuda.

    Untuk personil Polres Kapuas Hulu  yang tertua yakni diberikan kepada Bripka Malikul Kudus (57), bertugas di Polsek Putussibau Utara. Sedangkan yang termuda yakni diberikan kepada Bripda Mulya Uchyar (19) bertugas di Sat Sabhara Polres Kapuas Hulu.

    Dipenghujung acara, Kapolres Kapuas Hulu mengatakan bahwa Kegiatan semacam ini agar bisa dijadikan tradisi yang harus dipertahankan, sebab merupakan salah satu moment yang bersejarah. Selain itu juga adalah salah satu cara untuk mempererat tali silahturahmi antar keluarga besar Polres Kapuas Hulu, ungkapnya.  [Noto/Red]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan

    Post Bottom Ad