Banjir Landa Permukiman Warga di Perbatasan Badau
kondisi banjir di Perbatasan Badau. |
"Kalau tidak salah dari tengah malam hujan, menjelang pagi sudah banjir," ujar Wahyu salah satu warga Badau.
Wahyu berharap kepada pemerintah melalui dinas-dinas terkait agar memantau langsung warga yang terdampak banjir tersebut, karena ada beberapa titik kebanjiran hingga masuk ke dalam rumah warga dan menyebabkan beberapa akses jalan tidak bisa dilalui kendaraan.
kondisi banjir di Perbatasan Badau. |
Pantauan di lapangan, ketinggian banjir mencapai kurang lebih satu meter, sehingga menyebabkan beberapa rumah warga tergenang di beberapa tempat.
Atas kejadian ini, tidak ada korban jiwa, namun sudah dipastikan warga mengalami kerugian materi, seperti rumah, mobil, sepeda motor, hewan ternak dan lainnya yang saat ini masih terendam. [Roni]
Tidak ada komentar