Saka Bakti Husada Kapuas Hulu Adakan Persami di SMAN 1 Kalis
SBH Kapuas Hulu saat melaksanakan Persami di Gudep A.H. Nasution dan Malahayati SMAN 1 Kalis. |
KAPUAS HULU, Uncak.com - Saka Bakti Husada (SBH) Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, mengadakan Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) di Gugus depan (Gudep) A.H. Nasution dan Malahayati SMA Negeri 1 Kalis, Kecamatan Kalis, 9 -11 Desember 2017.
"Persami ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan kepedulian para generasi muda di bidang promosi kesehatan dan pemberdayaan kesehatan masyarakat," ujar Kasi Promkes, Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu, Ahmad Kurnia, kepada uncak.com, Rabu (13/12/17).
Dikatakan Ahmad, Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan pembinaan terhadap generasi muda melalui kader kepramukaan SBH tentang 6 (enam) Krida SBH dan 35 SKK dalam mendukung pelaksanaan Program Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (PIS-PK GERMAS).
Persami tersebut, dibuka oleh Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu, Gunawan, S.Sos yang juga Wakil Ketua Musyawarah Pembina SBH Kabupaten Kapuas Hulu.
Gunawan mengatakan, kegiatan seperti ini perlu terus digalakkan dan dilaksanakan, agar pemberdayaan kesehatan masyarakat dapat terus berlanjut, mengingat generasi muda merupakan ujung tombak dari tujuan pembangunan kesehatan yang sesungguhnya.
"Generasi muda sangat berperan penting kedepannya dalam mendukung PIS-PK GERMAS yang sedang digalakkan saat ini," terang Gunawan.
Pelaksanaan kegiatan tersebut dalam bentuk kemah dengan satuan terpisah antara putra dan putri. Acara tersebut diisi dengan berbagai kegiatan pembekalan materi dan praktek, serta persentasi hasil praktek enam Krida SBH dengan 35 SKKnya, dan juga Bakti Sosial, senam bersama, Inagurasi, pentas seni dan api unggun.
Acara tersebut dihadiri oleh unsur Kwarcab Kabupaten Kapuas Hulu, Kwarran Kecamatan Kalis, DKC, DKR dan Instruktur, serta Pamong SBH dari Puskesmas Kecamatan Kalis dengan diikuti oleh 50 orang peserta kemah dari beberapa Gudep terdekat. [Noto]
Tidak ada komentar