Hadapi Cuaca Ektreme, Polres Kapuas Hulu Rutin Gelar Latihan
Saat menggelar latihan |
KAPUAS HULU, Uncak.com - Persiapan demi persiapan terus dilakukan oleh Polres Kapuas Hulu, Kalimantan Barat bersama instansi terkait untuk menghadapi cuaca yang mulai ekstrim guna menanggulangi kebakaran hutan dan lahan.
Hal tersebut sesuai dengan instruksi Kapolres Kapuas Hulu AKBP Imam Riyadi, S.IK, MH, dimana dia memerintahkan jajarannya untuk kembali mengaktifkan Posko Karhutla dan mengecek kesiapan peralatan yang dimiliki. Oleh sebab itu, Polres Kapuas Hulu mengadakan Latihan Penanggulangan Kebakaran Lahan dan Hutan, bertempat di Mapolres Kapuas Hulu, Jumat (9/3/2018).
Latihan tersebut dipimpin oleh Kabag Ops Polres Kapuas Hulu Kompol Joko Sarwono. Latihan itu juga melibatkan instansi terkait.
Hadir dalam acara tersebut, PJU Polres Kapuas Hulu, Kapolsek Putussibau Utara, Kapolsek Putussibau Selatan, Kapolsek Kalis Camat Putussibau Utara, Pasi Ops Kodim 1206/Psb, Danramil Putussibau Kota, Kades Sibau Hilir dengan Ton Desa, Temenggung Sibau Hilir, anggota Sat Pol PP, anggota Tagana Kabupaten Kapuas Hulu dan Babinsa Putussibau Utara.
Kompol Joko Sarwono mengatakan, latihan tersebut bertujuan untuk mengenalkan serta memberi pengetahuan dasar kepada peserta latihan, tentang tata cara kerja dan pemakaian alat-alat pemadam berupa, motor damkar polres empat unit, mobil tanki polres dua unit, mobil damkar Pemda Kapuas Hulu satu unit, penyemprot manual lima buah dan cara penyemprotan serta cara pendinginan lahan yang terbakar.
"Diharapkan dengan pelatihan ini, peserta bisa segera bertindak, bila ditemukan kebakaran lahan, di desa mereka,” harap Joko.
Selain itu, lanjut Joko, latihan ini juga untuk menumbuhkan kekompakan dan sinergi dari semua elemen terkait.
“Karena penanggulangan kebakaran lahan merupakan tanggung jawab bersama,” ungkap Kompol Joko Sarwono. [Noto]
Tidak ada komentar