Pelantikan Dewan Hakim MTQ Ke-28 Kabupaten Kapuas Hulu dan Malam Ta'aruf
![]() |
Ketua LPTQ Kabupaten Kapuas Hulu H. Hasan M, saat melantik Dewan Hakim. |
Pelantikan yang bertempat di Indoor Badminton Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat itu juga digelar sekaligus malam ta'aruf atau ramah tamah, Minggu (15/9/2019).
Hadir dalam acara tersebut, Camat Bunut Hilir, Kapolsek Bunut Hilir IPDA Haryono, Danramil Bunut Hilir dan Kepala Kemenag Kapuas Hulu Syahrul, S.Ag, serta para Dewan Hakim yang dilantik berjumlah 35 orang.
Selain itu, hadir pula seluruh Kafilah dari 23 Kecamatan beserta Ketua dan pengurus LPTQ, pelatih dan pendamping pada masing-masing Kecamatan.
![]() |
Camat Bunut Hilir Sopuan, saat sampaikan sambutan. |
Sopuan berharap, momen MTQ tersebut dapat mencetak putra-putri yang merupakan generasi penerus Kapuas Hulu supaya tidak kalah dengan anak-anak di Kabupaten lainnya.
Dimana menurutnya saat ini sangat sulit mencari bibit khususnya di Kecamatan Bunut Hilir.
"Ini merupakan kerja keras kita bersama dalam membina anak-anak Kapuas Hulu," ujarnya.
Sopuan menegaskan, bukanlah target juara yang harus dikejar. Namun, bagi peserta agar bisa melaksanakan tugasnya dengan baik dan bersungguh-sungguh.
![]() |
Ketua LPTQ Kabupaten Kapuas Hulu, H. Hasan M, saat sampaikan kata sambutan. |
Hasan menegaskan kepada para dewan hakim, agar jujur dan adil dalam memberikan penilaian. "Saya percaya kepada dewan hakim bisa menjalankan amanahnya sebagai juri atau tim penilai," kata Hasan.
Hasan juga mengucapkan terimakasih kepada Muspika Bunut Hilir dan seluruh panitia yang terlibat dalam kegiatan tersebut, dimana sudah bekerja dengan maksimal dalam mempersiapkan segala sesuatunya.
"Mudah-mudahan MTQ sukses hingga selesai serta dapat mencetak bibit-bibit baru di beberapa cabang yang diperlombakan, sehingga akan kita persiapkan nantinya untuk pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Kalbar," ungkapnya.
Dalam pelantikan tersebut, juga dilakukan pengambilan sumpah terhadap seluruh dewan hakim yang terlibat. Selain itu, acara juga diselingi dengan berbagai hiburan di antaranya yakni tarian Melayu dan rebana.
Adapun tema dalam MTQ ke-XXVIII Tahun 2019 tersebut yakni "Dengan MTQ ke-XXVIII Kabupaten Kapuas Hulu di Bumi Ulak Mahkota Raja, Kita Tingkatkan Nilai-nilai Al-Qur'an dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara di Bumi Uncak Kapuas". [Noto]
Tidak ada komentar