Recent comments

  • Breaking News

    Bakal Calon Bupati Kapuas Hulu Suhardi Kembalikan Berkas ke NasDem

    H. Suhardi, S.Sos, M.M, saat mengembalikan berkas formulir pendaftaran sebagai bakal calon Bupati Kapuas Hulu pada Pilkada serentak Tahun 2020 mendatang, ke Sekretariat DPD Partai NasDem Kapuas Hulu.
    KAPUAS HULU, Uncak.com - H. Suhardi, S.Sos, MM, yang merupakan bakal calon Bupati Kapuas Hulu pada Pilkada 2020 mendatang, mengembalikan berkas formulir pendaftaran ke kantor Sekretariat DPD Partai NasDem Kabupaten Kapuas Hulu, Jalan M. Dahar Putussibau, Sabtu (5/10/2019) sore.

    Dimana sebelumnya, Suhardi mendapaftarkan diri ke Partai NasDem, dengan mengambil formulir pendaftaran, pada Kamis (26/9/2019) lalu.

    Kedatangannya ke Sekretariat Partai NasDem itu didampingi oleh beberapa relawannya dan disambut oleh Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Kapuas Hulu, Achmad Tarmizi.

    Foto bersama tim relawan dan Ketua DPD Partai NasDem Kapuas Hulu beserta tim panitia penerimaan pendaftaran bakal calon Bupati Kapuas Hulu.
    "Tujuan saya datang ke sini untuk menyerahkan berkas yang telah saya ambil sebelumnya. Semua persyaratan-persyaratan yang diminta di dalam berkas yang saya serahkan ini telah lengkap semua," ujar Suhardi, ditemui di Sekretariat NasDem Kapuas Hulu, Sabtu sore.

    Suhardi menyatakan, dalam pencalonnya tersebut, dirinya sudah siap lahir batin (fisik dan mental). Menurutnya, ia siap dengan segala resiko, demi untuk kemajuan Kabupaten Kapuas Hulu kedepannya.

    "Visi misi saya sudah jelas dan sudah saya sampaikan ke Partai NasDem. Secara garis besarnya intinya saya ingin Kabupaten Kapuas Hulu ini maju," tutur Suhardi.

    Ditanya apa saja yang ia perbuat selama ini di Kapuas Hulu, Suhardi memaparkan, bahwa meski selaku pendatang baru, dirinya pernah mengabdi dari tahun 1980 - 1986 lalu di kantor Bupati Kapuas Hulu sebagai tenaga honor daerah.

    "Kali ini saya ingin kembali lagi untuk membangun kampung halaman saya sendiri, dengan pengalaman-pengalaman saya yang ada selama bertugas di kantor Gubernur Kalimantan Barat, Kabupaten Sanggau, dan Kabupaten Sekadau. Sebelum pensiun, saya ingin mengabdi untuk memajukan Kapuas Hulu ini," paparnya.

    Suhardi mengakui, Kapuas Hulu saat ini memang cukup baik dan berkembang, namun masih sangat perlu ditingkatkan lagi.

    Suhardi juga menegaskan, bahwa dirinya akan berkompetisi dengan ide dan gagasan serta visi misi yang baik dan benar. Dimana tujuannya adalah untuk kemajuan dan kebaikan masyarakat Kapuas Hulu.

    "Bagaimana pun kita adalah satu saudara. Dimana kita harus harmonis dalam etnis, dan dalam usaha juga kita harus maju. Pokoknya harus maju di segala bidang terutama bidang pendidikan, kesehatan dan infrastruktur lainnya yang sudah sewajarnya kita benahi sama-sama mengingat luas wilayah Kapuas Hulu terluas di Kalimantan Barat. Ini yang menjadi tantangan kita kedepan," terangnya.

    Di antara kontestan yang ada nantinya, Suhardi berharap agar masyarakat bisa menilai karena semua yang maju adalah merupakan putra daerah terbaik Kapuas Hulu.

    "Saya yakin, tujuan para kontestan tak lain yakni untuk memajukan Kapuas Hulu. Oleh sebab itu, kita harus bersatu, siapa pun nantinya yang terpilih untuk maju," ungkap Suhardi.

    Suhardi, yang sudah malang melintang di dunia birokrasi itu juga memaparkan pengalamannya selama 33 tahun sebagai abdi negara.

    Adapun jabatannya saat ini yakni sebagai Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Sekadau.

    "Berbakal pengalaman ini, saya bertekat dan terpanggil untuk maju pada Pilkada 2020 mendatang dalam rangka untuk membangun Kabupaten Kapuas Hulu yang merupakan daerah kelahiran saya. Kalau bukan sekarang kapan lagi, kalau bukan kita siapa lagi yang akan membangun daerah," ujar Suhardi.

    Sementara itu, Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Kapuas Hulu, Achmad Tarmizi mengatakan, pendaftaran dan penjaringan kepada balon Bupati maupun balon Wakil Bupati Kapuas Hulu sudah mulai dibuka dari 23 September hingga 23 Oktober 2019 lalu.

    "Pembukaan pendaftaran terhadap bakal calon Bupati dan bakal calon Wakil bupati Kapuas Hulu ini serentak dibuka se-Indonesia oleh Partai Nasdem, dengan mengacu kepada surat Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Nomor 006 tahun 2019, tentang Tata Cara Penjaringan, Verifikasi dan Penetapan Bakal Calon Kepala Daerah dan/atau Wakil Kepala Daerah Tahun 2020," terang Achmad Tarmizi.

    Dijelaskan Tarmizi, pendaftaran, pengambilan dan pengembalian berkas dimulai pukul 09.00 - 15.00 WIB setiap hari pada jam kerja.

    "Datang saja ke sekretariat DPD Partai NasDem. Pendaftaran tidak dipungut biaya atau gratis alias tanpa mahar," jelas Tarmizi.

    Lebih lanjut Tarmizi mengatakan, dalam penjaringan bakal calon Bupati dan bakal calon Wakil Bupati, diterapkan persyaratan yang bersifat umum.

    Semenatara untuk hal yang bersifat khusus akan ditentukan setelah bakal calon ditetapkan sebagai Calon dan berlaku, baik untuk kader partai NasDem maupun calon dari luar kader partai NasDem. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan

    Post Bottom Ad