Recent comments

  • Breaking News

    Mahasiswa Boyan Tanjung Diharapkan Lebih Aktif dan Kreatif

    IPMSB (Foto bersama) usai kegiatan.
    PONTIANAK, Uncak.com - Ketua Umum Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Se-kecamatan Boyan Tanjung (IPMSB), yang mengenyam pendidikan di Kota Pontianak Kalimantan Barat mengadakan pertemuan bagi segenap kepengurusan IPMSB periode 2019-2020, Sabtu (19/10/2019) malam.

    Pertemuan tersebut sekaligus pembubaran panitia Musyawarah Besar (Mubes) Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Se-kecamatan Boyan Tanjung yang dihelat pada 13 Oktober 2019 lalu.

    Rapat Perdana itu juga dihadiri oleh tiga (3) Eks (Mantan) Ketua Umum IPMSB yaitu, Jhony Iskandar, S.Sos, (2012- 2015), Mohamat Sukardi (2016-2018), dan Muhamad Safril (2018-2019).

    Rapat tersebut bertujuan untuk memberikan masukan agar kepengurusan IPMSB kedepan semakin lebih baik dan penuh dengan semangat kekeluargaan.

    Ketua Umum IPMSB terpilih, Muhammad Basri, mengajak seluruh mahasiswa se-kecamatan Boyan Tanjung, Kabupaten Kapuas Hulu untuk aktif dan kreatif dalam mempelajari semua lingkungan kampus dan lingkungan masyarakat.

    "Kita adalah generasi yang transisi, dimana kita dihadapkan dengan teknologi industri yang begitu canggih, yang disebut dengan Industri 4.0, sehingga banyak yang membuat kita mengkhawatir zaman yang akan datang," ujarnya saat membubarkan panitia Mubes.

    Menurut Basri, teknologi merupakan pisau bermata dua. Sebab, apabila salah mengunakannya, maka bisa melukai diri sendiri.

    "Karenanya, kita pererat silahturahmi dengan lebih kreatif mengemas kegiatan, misalnya kita sibuk dengan menggelar rapat di malam minggu ini. Artinya ini adalah solusi untuk mengurangi kita terbawa arus yang begitu deras akan teknologi," ungkapnya.

    Usai rapat, acara dilanjutkan dengan foto bersama oleh seluruh kepengurusan, dimana tampak keakraban dan kekeluargaan terjalin di antara mereka.

    Penulis: M. Sukardi
    Editor  : Noto

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad