Recent comments

  • Breaking News

    Kelola Keuangan Transparan dan Akuntabel, Kapuas Hulu Kembali Dapat Opini WTP dari BPK Kalbar

    Suasana Pemkab Kapuas Hulu saat penandatanganan LHP BPK, di ruang rapat Bupati Kapuas Hulu.
    KAPUAS HULU, Uncak.com - Video Conference (Vidcon) penyerahan dan penandatanganan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Kalimantan Barat (Kalbar) dengan seluruh Pemerintah Kota (Pemkot) dan Pemerintah Daerah (Pemda) se Provinsi Kalimantan Barat digelar, Senin (29/6/2020).
    Suasana saat Vidcon.
    Tak terkecuali Pemda Kabupaten Kapuas Hulu, ikut pula dalam Vidcon tersebut, bertempat di ruang rapat Bupati setempat.

    Vidcon tersebut dihadiri langsung oleh Bupati, Wakil Bupati, Sekda, Wakil Ketua II DPRD, Plt. Badan Keuangan Daerah dan Plt. Inspektur.

    Penandatanganan LHP BPK dalam Vidcon tersebut dilaksanakan secara serentak di 12 Kabupaten/Kota secara virtual.

    Untuk Tahun ini, semua Kabupaten/Kota mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat, kecuali Kabupaten Kayong Utara yakni dengan Opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP).

    Khusus untuk Kabupaten Kapuas Hulu, kembali mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat atas pengelolaan keuangan negara atau daerah yang transparan dan akuntabel.

    Adapun WTP yang diraih Pemda Kabupaten Kapuas Hulu tersebut yakni secara berturut-turut sejak Tahun 2018, 2019 dan Tahun ini (2020). [Rilis/Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad