Sambut New Normal, Kencana Group Region Empanang Bagikan 9100 Masker Gratis
Region Controller Region Empanang, Alpinco Tarigan (kanan), saat menyerahkan masker secara simbolis kepada Estate Manager PT KPI, M. Waruwu (kiri). |
Masker tersebut dibagikan secara simbolis oleh Regional Controller Region Empanang Alpinco Tarigan, dengan menyerahkannya kepada Estate Manager, pada Tanggal 27 Juni 2020 lalu.
Penyerahan masker kepada karyawan. |
Selain itu, pihak perusahaan juga memberikan masker kepada masyarakat sekitar. Penyerahan secara simbolis dilakukan kepada Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 di Kecamatan Empanang dan Puring Kencana, untuk selanjutnya akan dibagikan kepada masyarakat yang memang membutuhkan.
"Total masker yang dibagikan tersebut sebanyak 9.100 pcs. Adapun masker yang dibagikan adalah jenis masker kain/non medis," ujar Region Controller Region Empanang, Alpinco Tarigan kepada uncak.com melalui keterangan tertulis, Rabu (1/7) malam.
Ibu-ibu Staff pembuatan masker. |
"Pembagian masker gratis ini adalah wujud kepedulian perusahaan terhadap karyawan dan masyarakat sekitar serta komitmen perusahaan untuk ikut berperan aktif dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 khususnya di lingkungan sekitar perusahaan," terang Tarigan.
Pembagian masker kepada karyawan. |
"Sejak pandemi Covid-19 melanda dunia dan termasuk Indonesia, masker menjadi kebutuhan penting yang tidak bisa dilepaskan dari aktifitas masyarakat," jelas Tarigan.
Proses pembuatan masker oleh ibu-ibu Staff perusahaan. |
"Semoga apa yang kami berikan ini bisa bermanfaat untuk karyawan dan masyarakat. Tak lupa kami mengajak agar kita semua tetap mengikuti anjuran-anjuran pemerintah demi memperlambat penyebaran Covid-19 ini. Dan marilah kita selalu berdoa semoga pandemi Covid-19 ini segera berlalu," pesan Alpinco Tarigan. [Noto]
Tidak ada komentar