Recent comments

  • Breaking News

    Dandim Putussibau Apresiasi TMMD Kodim Sintang

    Dandim 1206/Putussibau, Kapuas Hulu, Kalbar, Letkol Inf Basyaruddin, S.S.

    SINTANG, Uncak.com - Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-109 Kodim 1205/Sintang, yang bertempat di Desa Tirta Karya-Desa Wira Yudha, Kecamatan Ketungau Tengah, Kabupaten Sintang, khususnya pada sasaran fisik terutama pembangunan jalan, jembatan dan gorong-gorong, saat ini sudah dalam tahap penyelesaian.Sabtu (17/10/2020).

    Anggota Satgas TMMD-109, Serda Deki, yang mengawasi pekerjaan fisik tersebut mengatakan, sasaran fisik pada program pembangunan sudah mencapai 90 persen.

    “Untuk sasaran fisik seperti pengerjaan jalan, gorong-gorong serta pembuatan jembatan sudah mencapai 90 persen. Sementara untuk sasaran tambahan sudah rampung,” ujarnya, Sabtu kemarin.

    Pengerjaan jalan pada sasaran fisik program TMMD Kodim 1205/Sintang, yang sudah memasuki tahap 90 persen.
    Dijelaskan Deki, saat ini pihaknya masih terus melakukan pengerjaan, untuk menuju tahap finishing.

    Ia berharap, program tersebut segera selesai agar bisa dimanfaatkan oleh masayarakat sekitar.

    “Kami masih terus melakukan pengerjaan fisik, semoga pengerjaannya cepat selesai agar segera bisa dimanfaatkan oleh masyarakat,” harapnya.

    Terpisah, Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Basyaruddin, S.S, menyatakan apresiasinya terhadap kegiatan TMMD ke-109 Kodim 1205/Sintang itu.

    Menurut Dandim, pihaknya mendukung sepenuhnya terhadap personil Satgas TMMD Kodim Sintang dalam kegiatan tersebut.

    "Tentunya kita sangat mendukung setiap program yang berpihak kepada masyarakat dan tentunya berpihak pula kepada pemerintah, dimana bertujuan untuk memajukan masyarakat di suatu daerah, termasuk di pelosok," ungkap Dandim, Minggu (18/10).

    Sebab, kata Dandim, setiap pembangunan yang dilaksanakan, akan berdampak positif bagi perkembangan masyarakat itu sendiri maupun terhadap pemerintah setempat.

    "Melalui program TMMD ini, adalah salah satu bentuk pemerintahan untuk memajukan rakyatnya, yang bekerjasama dengan TNI," terang Dandim. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad