Recent comments

  • Breaking News

    Bersepeda Jadi Pemandangan Setiap Sore di Putussibau

    Kelompok penggowes, warga Putussibau, saat berada di jembatan Kapuas, Putussibau.

    KAPUAS HULU, Uncak.com - Bersepeda menjadi tren di Kota Putussibau, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat dan sekitarnya, khususnya ketika cuaca bagus (tidak hujan) . Sehingga, setiap sore, mata selalu disuguhi dengan pemandangan orang-orang bersepeda.

    Tentunya hal tersebut merupakan hal yang positif. Sebab, menjaga kebugaran tubuh sangat penting apalagi selama masa Pandemi ini.

    Para pesepeda yang tampak setiap sore hari tersebut, selalu mematuhi protokol kesehatan, salah satunya selalu mengenakan masker saat menggowes sepedanya.

    Para penggowes tersebut terdiri dari beragam usia, baik tua maupun muda, mulai dari pria, wanita hingga anak-anak pun tampak antusias menggowes.

    Selain melihat pemandangan orang-orang bersepeda setiap sore, tidak sedikit pula melihat orang-orang yang joging dan berjalan kaki, untuk meningkatkan kebugaran fisiknya.

    Nifan Ishal Adhim (20), pemuda Kelurahan Kedamin Hilir, Kecamatan Putussibau Selatan, Kapuas Hulu, yang merupakan anggota Perkumpulan Pecinta Sepeda Putussibau (PPSP), mengatakan, dirinya bersama komunitas sepedanya, rutin menggowes sepeda setiap sore hari. Hal tersebut dilakukan sejak bulan Juni 2020 lalu.

    "Tren bersepeda ini rutin kami lakukan setiap sore sejak bulan Juni 2020 lalu disaat tidak ada aktivitas (kesibukan) lain," ujar Nifan Ishal Adhim, yang akrab disapa Nifan itu, ditemui di Putussibau, Minggu (8/11/2020) sore.

    Mahasiswa yang kuliah di PDD Polnep Kapuas Hulu, semester 3 (tiga), jurusan perikanan itu, memaparkan, ketika bersepeda, ia dan teman-temannya selalu mematuhi protokol kesehatan terutama menggunakan masker, dengan tujuan untuk menghindari wabah Covid-19.

    "Masa Pandemi Covid-19 ini, tentunya kita mematuhi anjuran pemerintah tentang protokol kesehatan, dalam rangka menekan angka penyebaran Covid-19," tutur Nifan.

    Sebagaimana diketahui, di sisi lain, Pandemi Covid-19 ini secara tidak langsung memberikan kebiasaan baru yang positif kepada masyarakat, diantaranya masyarakat menjadi rajin berolahraga. Namun, di sisi lain pula tidak dapat kita pungkiri dampak negatifnya, yakni hampir pada semua sektor, terutama sektor ekonomi terdampak. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad