Recent comments

  • Breaking News

    Danrem 121/Abw Salurkan Bantuan kepada Korban Kebakaran Sayut

    Danrem 121/Abw, Brigjen TNI Ronny, S.A.P beserta rombongan, saat meninjau lokasi kebakaran rumah Betang Tanga' Banua di Desa Sayut.

    KAPUAS HULU, Uncak.com - Danrem 121/Abw, Brigjen TNI Ronny, S.A.P beserta Ketua Persit KCK 121 PD XII/Tpr melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, Senin (18/1/2021).

    Dalam kunkernya tersebut, Danrem menyalurkan bantuan (tali asih) kepada korban kebakaran rumah Betang di Desa Sayut, Kecamatan Putussibau Selatan.

    Pada kesempatan itu, Danrem menyampaikan turut prihatin atas terjadinya musibah kebakaran rumah betang Tanga' Banua Desa Sayut, yang terjadi beberapa bulan lalu.

    "Saya sebenarnya sudah lama sekali berniat untuk berkunjung dan bertatap muka dengan masyarakat di Desa Sayut, khususnya masyarakat yang tertimpa musibah kebakaran rumah betang, namun baru hari ini kami dapat berkunjung ke sini," ujarnya.

    Danrem berharap, rumah Betang yang terbakar tersebut dapat dibangun kembali karena rumah betang merupakan salah satu warisan adat budaya yang harus dijaga.

    "Semoga pemerintah daerah Kabupaten Kapuas Hulu dapat membantu dalam membangun kembali rumah betang ini, dan semoga dalam tahun ini dapat terwujud," harapnya.

    Adapun yang turut serta mendampingi Danrem dalam kegiatan tersebut, diantaranya yakni Kasi Terrem 121/Abw Kolonel Inf Danil Edgar Syalom Lalawi, Kasi Persrem 121/Abw Kolonel Arm Andi Wanasis, Dandim 1206/Psb Letkol Inf Basyaruddin, S.S, Dandim 1204/Sgu Letkol Inf Alfiansyah, S.P. [Noto]

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad