Recent comments

  • Breaking News

    Bhabinkamtibmas di Perbatasan RI-Malaysia Sosialisasikan 5M melalui Banner

    Bhabinkamtibmas dan Perangkat Desa Sekida, saat memasang banner imbauan penerapan disiplin Prokes 5M di Poskamling Desa setempat.
    BENGKAYANG, Uncak.com - Bhabinkamtibmas Desa Sekida, Polsek Jagoi Babang, Polres Bengkayang, Polda Kalbar, Briptu Jeri, bersama perangkat desa setempat, memasang banner (spanduk) imbauan di Poskamling Desa Sekida, Kecamatan Jagoi Babang, wilayah perbatasan RI-Malaysia, Kabupaten Bengkayang, Senin (15/3/2021).

    Adapun isi banner imbauan yang dipasang di desa binaannya tersebut, yakni ajakan untuk disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan 5M, yaitu memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, mencuci tangan dan mengurangi mobilitas.

    "Pemasangan banner ini dilakukan untuk mencegah terjadinya penularan COVID-19 dan juga merupakan bentuk sosialisasi, yang dilakukan dengan memasang banner 5M di Poskamling," ujar Briptu Jeri.

    Menurut Jeri, melalui sosialisasi 5M tersebut, diharapkan kesadaran masyarakat semakin tumbuh dan tidak ada lagi warga yang abai akan protokol kesehatan COVID-19 terutama memakai masker pada saat keluar rumah.

    "Selain melakukan  pemasangan banner, saya bersama perangkat desa juga rutin mengimbau warga dan menyampaikan sosialisasi secara langsung kepada warga, terkait penerapan protokol kesehatan COVID-19," ungkap Briptu Jeri.

    Penulis: Hms/Rendi

    Editor  : Noto Sujarwoto

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad