Hairudin: BPBD Kapuas Hulu Terkesan Lambat Tangani Banjir
Hairudin, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu. |
KAPUAS HULU, Uncak.com - Banjir yang melanda beberapa wilayah Kabupaten Kapuas Hulu baru - baru ini membuat kinerja dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas Hulu banyak disorot publik dalam penanganannya.
Melihat kinerja yang dinilai lambat dalam penanganan banjirnya, Hairudin Wakil Ketua DPRD Kapuas Hulu mempertanyakan sejauh mana kesiapan dan aksi BPBD Kapuas Hulu dalam menangani banjir di lapangan.
"Kalau kita liat selalu terkesan lambat dan terkesan tidak siap dalam menangani banjir," katanya, Jumat (16/7/2021).
Hairudin yang juga Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kapuas Hulu mengatakan, padahal dari BPBD Kapuas Hulu itu sudah tahu jika Bumi Uncak Kapuas setiap tahun menjadi langganan banjir dan tanah longsor.
"Mestinya dari sarana prasarana penanganan banjir sudah siap, seperti perahu karet dan lain - lain," ujarnya.
Jika perlu kata Hairudin, sarana dan prasaran dalam penanganan banjir dan musibah lain di setiap kecamatan sudah siap di tempat.
"Termasuk personil yang terlatih dalam menangani bencana banjir. Kemudian posko penanganan mesti cepat tanggap siap dilapangan. Sebagai pusat informasi dan penanganannya," jelasnya.
Selain itu Hairudin juga memberikan memberikan apresiasi kepada TNI dan Polri yang selalu siap dan cepat membantu masyarakat. Begitu juga dengan Tim Reaksi Cepat (TRC) dari Pramuka yang dilihatnya bagus dan cepat turun kelapangan.
"Kita berharap tingkat koordinasi dalam penanganan perlu benar-benar ditingkatkan. Dan kita nantinya akan mengundang BPBD dan instansi terkait dalam Rapat Dengar Pendapat dengan DPRD," jelasnya.
Sambung Hairudin, selain itu dalam menghadapi musibah banjir seperti ini, Kbaupaten Kapuas Hulu perlu merekrut lebih banyak lagi relawan terlatih.
"Karena dalam penanganan banjir dan musibah lain itu perlu banyak relawan yang membantu sehingga masyarakat dapat ditangani lebih cepat," tutupnya. (Amr)
Tidak ada komentar