Recent comments

  • Breaking News

    Bupati Sis: Kebudayaan Harus Dikembangkan

     
    Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan saat menghadiri Musdat Dayak Kantuk di Rumah Misi Deo Soli. 

    KAPUAS HULU - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri acara musyawarah adat Dayak Kantuk Kabupaten Kapuas Hulu tahun 2021. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Rumah Misi Deo Soli, Rabu (08/12/2021). 

    Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua  hari dengan tema "bersatu demi harkat dan martabat dayak Kantuk,". 

    Dalam sambutannya, Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengapresiasi kegiatan musyawarah adat dayak Kantuk. Menurutnya, kebudayaan adalah aset daerah yang harus dikembangkan, dipelihara dan lestarikan. 

    "Namun tetap mengikuti perkembangan zaman, seperti tentang buku adat," katanya.  
    Bupati yang akrab disapa Sis ini menegaskan, agar masyarakat adat terus mengembangkan budaya, guna mendukung pariwisata. Hal ini penting untuk pengembangan sektor pariwisata, Kebudayaan harus mendukung pariwisata kedepan. 

    "Mudah-mudahan kegiatan ini dapat berjalan lancar sebagaimana mestinya," ucapnya. 

    Hadir pula Ketua DPRD Kapuas Hulu Kuswandi, anggota DPRD Aweng, Tokoh Masyarakat Dayak Kantuk dan tamu undangan. (rin)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad