Recent comments

  • Breaking News

    Bupati Sis Lantik Sejumlah Pejabat di Akhir Tahun 2022

    Penandatanganan berita acara pelantikan pejabat ini Lingkungan Pemkab Kapuas Hulu 

    BERITA UNCAK- Menjelang pergantian tahun 2022, Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan  melantik Pejabat Eselon II dan Jabatan Fungsional di Lingkup Pemkab Kapuas Hulu. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut dilaksanakan di aula DPRD Kapuas Hulu, Kamis (29/12/2022). 

    Sedikitnya ada 9 pejabat eselon II dan 24 jabatan fungsional yang dilantik dan diambil sumpahnya oleh Bupati Kapuas Hulu. 
    Sembilan pejabat eselon II yang dilantik tersebut merupakan hasil dari seleksi terbuka dari Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama yang dilaksanakan beberapa bulan yang lalu. 

    Sembilan pejabat eselon II yang baru dilantik oleh Bupati Kapuas Hulu diantaranya Marthen Kepala Dinas PUPR Kapuas Hulu, Elisabeth Roslin Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Perindustrian, Serli Kepala Dinas Perhubungan Kapuas Hulu, Agustinus Sargito Kepala Dinas Koperasi, UMKM dan Perdagangan, Hadi Pranata Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik Kapuas Hulu, Rudolfus Adji Winursito Kepala BKPSDM Kapuas Hulu, Bambang Kepala Dinas Perikanan, Triwati Asisten Pembangunan dan Perekonomian Sekretariat Daerah dan M. Nasharudin Staf Ahli Sekretariat Daerah Kapuas Hulu. 

    Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan dalam sambutannya menyampaikan bahwa, pejabat pimpinan tinggi pratama yang dilantik ada sebanyak 9 orang dan jabatan pejabat fungsional berjumlah 24 orang. 

    "Pelantikan ini sudah sesuai dengan aturan-aturan pemerintah yang berlaku, dan juga sebagai kebutuhan organisasi pemerintah dalam meningkatkan pelayanan serta untuk mensukseskan pelaksanaan program pemerintah daerah Kapuas Hulu,"  katanya. 

    Bupati disapa Sis ini mengingatkan kepada pejabat yang dilantik, dimana jabatan adalah amanah dan kepercayaan, maka senantiasa profesional dan jiwa pengabdian yang tulus, karena kinerja akan terus di pantau dan terus dievaluasi. 

    "Maka laksanakan tugas dan fungsi dengan sebaik mungkin, dalam menunjukkan kinerja yang terbaik dalam mengabdi ke pemerintah dan masyarakat Kapuas Hulu," ungkapnya.

    Dalam pelantikan ini hadir juga Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat, Ketua DPRD Kapuas Hulu Kuswandi, Dandim 1206 Putussibau Letkol Inf Sri Widodo, perwakilan Kapolres, Kajari Kapuas hulu dan Ketua PN Putussibau, sert kepala OPD dilingkungan Pemkab Kapuas Hulu. (amr) 

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    Post Bottom Ad