Recent comments

  • Breaking News

    Kades Jangan Mengkotak-kotakkan Masyarakat

    Pelantikan Kepala Desa (Kades) terpilih antar waktu Desa Nanga Seberuang, Kecamatan Semitau, Kabupaten Kapuas Hulu dan BPD Kenerak Kecamatan Semitau.
    KAPUAS HULU, Uncak.com - Kepala Desa (Kades) terpilih antar waktu Desa Nanga Seberuang, Kecamatan Semitau, Kabupaten Kapuas Hulu, atas nama Yus Paulus, dilantik oleh Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, Rabu (05/07/2023).


    Selain Kades Nanga Seberuang, Bupati juga melantik dua Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Kenerak, Kecamatan Semitau, atas nama Reli dan Siailia.

    Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, saat melantik Kades terpilih antar waktu Desa Nanga Seberuang, Kecamatan Semitau, Kabupaten Kapuas Hulu dan BPD Kenerak Kecamatan Semitau.
    Pada kesempatan itu, Bupati menegaskan kepada Kades, agar fokus bekerja dengan baik, dimana ditunjukkan dengan kemampuan untuk menyelenggarakan urusan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan dengan baik di Desa yang dipimpinnya.

    Menurutnya, tugas tersebut tentunya bukanlah tugas yang ringan, melainkan memerlukan kerja keras, agar dapat terus menjaga dan membangun semangat kebersamaan dengan seluruh komponen masyarakat, termasuk dengan BPD.

    "Kepala Desa harus mampu merangkul dan mengayomi seluruh masyarakat di Desa yang dipimpinnya tanpa mengkotak-kotakkan masyarakat. Sebab, semuanya merupakan warga masyarakat yang berhak mendapat pelayanan yang sama dengan sebaik-baiknya," tegas Bupati.

    Bupati juga berpesan kepada masyarakat, agar mendukung dan memberikan kepercayaan kepada Kades yang dilantik, untuk bekerja dengan sebaik-baiknya, sehingga berbagai program kerjanya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dapat terwujud.

    "Masyarakat juga diharapkan untuk mendukung program kerja dan memberikan kepercayaan kepada Kepala Desa, supaya roda pemerintahan di Desa dapat berjalan dengan baik," tutur Bupati. (Noto)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan