Motivasi Guru Tumbuhkan Gairah Belajar pada Peserta Didik
Lomba mewarnai gambar seribu sekolah di Putussibau. |
Pada kesempatan itu, Wabub menyatakan, hanya guru yang peduli dan kompeten yang mampu menumbuhkan motivasi dan memberikan layanan pendidikan sesuai kebutuhan.
Menurutnya, guru wajib mengamanatkan layanan pendidikan yang berpihak kepada peserta didik, dimana layanan pendidikan hendaknya menumbuhkan motivasi dalam diri peserta didik agar mereka gembira berjuang mengembangkan potensinya menjadi yang terbaik menurut versinya masing-masing.
"Salah satu masalah pokok dalam dunia pendidikan adalah hilangnya motivasi, dimana peserta didik tidak memiliki gairah untuk belajar dan berlatih. Oleh karena itu, diperlukan para pendidik yang peduli, selain memiliki kompetensi akademik, pedagogik, kepribadian, sosial dan profesional. Sebab, hanya guru yang peduli dan kompeten yang akan mampu menumbuhkan motivasi dan memberikan layanan pendidikan sesuai dengan kebutuhan, kebijakan merdeka karakteristik, minat serta bakat peserta didik," katanya.
Wabup juga berpesan, agar sekolah dapat menjadi kawasan yang aman dan nyaman bagi anak-anak.
"Yang tidak kalah pentingnya adalah sekolah harus menjadi tempat yang aman bagi kesehatan dan keselamatan anak, dimana lingkungan sekolah juga harus nyaman bagi anak agar mereka tidak kehilangan motivasi belajar. Ajari pula anak-anak kita untuk peduli lingkungan dan mencintai alam. Sebab, interaksi dengan alam sekitar merupakan stimulus positif bagi tumbuh kembang anak," ungkapnya. (Noto)
Tidak ada komentar