Recent comments

  • Breaking News

    Cornelis Ajak Masyarakat Pilih Sosok Pemimpin yang Mengerti Daerahnya

    Suasana saat acara syukuran listrik di Dusun Bina Jaya Maong dan Dusun Ampar, Desa Sungai Keli, Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak.
    LANDAK, Uncak.com - Anggota Komisi II DPR-RI Fraksi PDI Perjuangan, Daerah Pemilihan Kalimantan Barat 1, Drs. Cornelis, MH, menyampaikan bahwa sedikitnya ada empat hal penting di Kabupaten Landak yang harus diutamakan, yaitu masalah kesehatan, pendidikan, pangan dan infrastruktur.

    Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri acara syukuran listrik di Dusun Bina Jaya Maong dan Dusun Ampar, Desa Sungai Keli, Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak, Sabtu (14/10/2023) malam.

    "Masih banyak hal-hal yang harus dibangun, bukan hanya sampai pada pemasangan jaringan listrik saja, jalan juga harus diaspal, tower untuk jaringan sinyal telepon dan lain sebagainya juga demikian. Oleh karena itu, berikan kepercayaan kepada orang yang mengerti daerah di sini, untuk menjadi pemimpin, karena nanti calon kepala daerah atau calon pemimpin (di Kabupaten Landak) itu banyak," ujarnya.

    Cornelis yang didampingi istri tercintanya Frederika Cornelis, S.Pd dan kedua putrinya yakni dr. Karolin Margret Natasa, MH, yang merupakan Bupati Landak periode 2017-2022, yang akan mencalonkan diri kembali sebagai Calon Bupati Landak dan Angeline Fremalco, SH, MH, yang merupakan anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat, yang akan mencalonkan diri kembali pula sebagai calon DPRD Provinsi Kalimantan Barat pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang,  mengucapkan selamat kepada masyarakat setempat, atas jaringan listrik yang sudah ada tersebut.

    "Saya ucapkan selamat menikmati jaringan listrik ini. Pergunakanlah jaringan listrik ini sebaik mungkin. Jangan hanya untuk memasak saja, tapi ada hal yang lebih penting yaitu untuk anak-anak belajar," pesannya.

    Hal penting lainnya yang juga disampaikan Cornelis dalam kegiatan tersebut yakni terkait Pemilu. Menurutnya, Pemilu adalah momentum untuk menentukan masa depan bangsa dan negara. Karena, kata dia, masa depan bangsa dan negara Indonesia ada di tangan masyarakat itu sendiri.

    "Negara kita sebentar lagi akan melaksanakan Pemilu. Pemilu ini sangat penting untuk menentukan masa depan negara, dimana Pemilu ini diselenggarakan oleh KPU, Bawaslu dan DKPP, untuk penggantian pimpinan secara legal atau secara resmi," terang Cornelis.

    Ia menjelaskan, seluruh masyarakat Indonesia harus tahu tentang tahapan-tahapan Pemilu, di mana yang pertama adalah akan dilakukan pencalonan Presiden dan Wakil Presiden yang akan dilaksanakan pada 19 Oktober 2023 hingga 25 November 2023. Sementara, pencalonan DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota, telah dimulai dari tanggal 24 April 2023 sampai dengan 25 November 2023 dan pencalonan anggota DPD-RI pada 6 Desember 2022 lalu sampai dengan 25 November 2023.

    "Kemudian akan ada kampanye, di mana kampanye Pemilu tidak lama, yaitu mulai dari 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024. Selanjutnya ada yang namanya masa tenang, yaitu pada tanggal 11 sampai 13 Februari 2024. Sedangkan pemungutan suara pada Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, serta Pemilihan Legislatif itu pada tanggal 14 Februari 2024. Adapun Perhitungan suara, dimulai dari 14 sampai 15 Februari 2024. Sementara rekapnya dari tanggal 15 Februari 2024 sampai 20 Maret 2024," jelas Cornelis.

    Dijelaskannya lebih lanjut, untuk Pemilihan Kepala Daerah, sebelumnya telah ditetapkan pada tanggal 27 November 2024. Namun, kata dia, ada perubahan Peraturan Pemerintah pengganti Undang-undang, sehingga dimajukan dan akan dilaksanakan pada September 2024.

    "Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memiliki Calon Presiden yaitu Ganjar Pranowo, dan saya sendiri masih dicalonkan Partai untuk Calon lagi di DPR RI, di dapil Kalbar 1. Sedangkan  anak kedua saya yaitu Angeline Fremalco, masih dicalonkan menjadi calon DPRD Provinsi Kalbar dari kabupaten Landak. Demikian pula anak pertama saya yaitu Karolin Margret Natasa, masih bisa menjadi Calon Bupati Landak lagi," ulas Cornelis.

    Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut, diantaranya Ketua PAC PDI Perjuangan Ngabang, Camat Ngabang, sejumlah Kades, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan para undangan lainnya. (Noto)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan