Recent comments

  • Breaking News

    Pemkab Kapuas Hulu Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96

    Upacara peringatan hari sumpah pemuda ke-96 tahun 2024 di GOR Uncak Kapuas Putussibau.
    KAPUAS HULU, UNCAK.com - Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, menggelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 96 tahun 2024, di GOR Uncak Kapuas Putussibau, Senin (28/10/2024).

    Momentum peringatan hari sumpah pemuda tahun 2024 itu mengangkat tema "Maju Bersama Indonesia Raya".

    Dalam upacara itu, Pjs Bupati Kapuas Hulu, Ansfridus Juliardi Andjioe, bertindak sebagai Inspektur Upacara.

    Ia membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, yang menyatakan bahwa momentum sumpah pemuda merupakan sebuah peristiwa penting dalam sejarah kebangsaan Indonesia.

    "Sebuah peristiwa di mana para pemuda Indonesia menyatakan tekad dan kehendak yang kuat untuk bersatu di tengah kenyataan keragaman, untuk menghadirkan negara Indonesia," ujarnya.

    Menurutnya, nilai-nilai agung yang ditampilkan oleh generasi Sumpah Pemuda 1928 itu harus selalu didengung-dengungkan berkali-kali di setiap waktu, dalam rangka menguatkan kesadaran dan karakter bangsa Indonesia, dalam menghadapi pelbagai perubahan situasi dan kondisi yang sangat cepat, yang bisa menjadikan kekuatan bangsa terdegradasi hingga melemahkan daya kekuatan bangsa Indonesia untuk menjaga eksistensi kebangsaan Indonesia secara lestari. 

    "Bulan Pemuda dan Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2024 ini berbarengan dengan masa transisi pemerintahan baru yang akan meng-komposisikan langkah bangsa Indonesia mewujudkan target-target pembangunan jangka menengah sebagai landasan pencapaian target pembangunan jangka panjang, yaitu terwujudnya Indonesia Emas 2045, yang bercirikan kemajuan dan kesejahteraan yang makin tinggi, serta kiprah bangsa Indonesia yang lebih kuat dalam kancah global," terangnya.

    Ia menjelaskan, momentum tersebut merupakan kesempatan bagi bangsa Indonesia untuk memberikan perhatian yang lebih besar kepada agenda agenda pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam pembangunan Indonesia, baik dalam posisi pemuda sebagai subjek pembangunan maupun sebagai objek pembangunan. 

    "Sebagai subjek pembangunan sebagian pemuda Indonesia telah memiliki kemampuan untuk berpartisipasi aktif dalam beragam sektor pembangunan Nasional bahkan pada agenda SGDs (Sustainable Development Goals) Perserikatan Bangsa Bangsa yang merupakan agenda global. Pada sebagian yang lain, pemuda Indonesia masih membutuhkan layanan pemberdayaan untuk membangun potensi yang masih terpendam hingga potensi tersebut menjadi kekuatan dalam kepemimpinan, kepeloporan dan kewirausahaan," jelasnya.

    Ia berharap kepada para pemuda untuk lebih berperan dalam pembangunan Nasional Indonesia karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan. 

    Ditegaskannya, peran pemerintah daerah juga sangat penting, untuk menggerakkan pelayanan kepemudaan.

    "Peran ini diwujudkan dalam bentuk kebijakan dan program kepemudaan yang baik dan berkesinambungan, serta dilanjutkan dalam bentuk rencana aksi daerah (RAD) layanan kepemudaan yang berorientasi kepada peningkatan IPP yang disesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing," ungkapnya. (Noto)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    kmiklan

    Post Bottom Ad

    kmiklan